Ngobrolin.id — Kepala botak bisa menjadi gaya khas tersendiri. Namun, lebih banyak orang yang menginginkan rambut lebat dan tebal. Apakah kamu salah satunya? Mengalami kebotakan di usia dini kini bukan lagi mustahil. Jika kamu ingin mengobati kebotakan, kamu bisa melakukannya dengan cara-cara berikut. Tapi, pastikan dalam pengawasan dokter kulit, ya, saat melakukannya.
Sisir laser
Terdengar mengerikan, nyatanya sisir laser dipercaya efektif dalam menumbuhkan kembali rambut yang rontok dan menyebabkan kebotakan. Namun hingga kini, belum ada pengujian klinis terkait efektivitas sisir laser.
Minoxidil
Obat ini dibuat dalam bentuk losion. Umumnya, minoxidil dianjurkan untuk digunakan dua kali dalam sehari dengan cara dioleskan pada kulit kepala yang mengalami kebotakan. Hingga kini, minoxidil merupakan satu-satunya obat yang disetujui untuk mengatasi kebotakan, baik pada pria maupun wanita.
Minoxidil dapat menumbuhkan kembali rambut yang rontok, serta memperlambat rontoknya rambut yang masih di kepala. Namun, penggunaan minoxidil juga memiliki efek samping seperti iritasi kulit, takikardia, serta tumbuhnya rambut di tempat lain.
Finasteride
Jika kerontokan rambut disebabkan oleh androgenic alopecia pada pria, finasteride dapat menjadi salah satu solusi. Obat ini mulanya digunakan untuk mengatasi masalah prostat. Efek yang ditimbulkan dari finasteride adalah menghambat pembentukan hormon pria yang menyebabkan kerontokan rambut. Efek sampingnya dapat menyebabkan turunnya libido dan disfungsi ereksi.
Spirolactone
Sama seperti finasteride, spirolactone juga diberikan untuk menghambat hormon pria yang mempercepat kerontokan rambut. Namun, spirolactone juga umum diberikan pada wanita yang mengalami kebotakan.
Kortikosteroid
Kerontokan yang disebabkan oleh alopecia aerata bisa dikurangi dengan konsumsi kortikosteroid. Pemakaiannya dilakukan dengan disuntikkan pada kulit kepala yang mengalami kebotakan. Selain itu, kortekosteroid juga tersedia dalam bentuk krim dan salep yang bisa dioles pada daerah yang botak.
Dalam waktu satu bulan, zat ini mampu menumbuhkan kembali rambut yang botak. Namun bila digunakan dalam bentuk salep, khasiatnya baru terasa dalam kurun waktu 4 bulan. Efek samping yang mungkin timbul adalah penipisan kulit.
Operasi
Cara terakhir yang bisa ditempuh untuk mengatasi kebotakan adalah dengan operasi. Ada 3 jenis operasi, yakni cangkok rambut, scalp reduction, dan tanam rambut. Kamu bisa memilih salah satunya sesuai kebutuhan dan saran dari dokter tepercaya.